Sebelum adanya pandemi, sudah banyak aktivitas jual beli dilakukan secara online. Terlebih ketika pandemi seperti sekarang, yang membuat banyak orang terpaksa membatasi aktivitasnya, termasuk untuk urusan wisata. Salah satu aktivitas jual beli yang meningkat sejak pandemi adalah penjualan oleh-oleh Malang maupun daerah lainnya. Penyebabnya sudah jelas, karena masih banyak orang yang takut untuk melakukan wisata jarak jauh.
Namun, masih banyak orang yang merasa ragu dengan keamanan membeli oleh oleh khas secara online. Bagaimana jika nanti rusak di jalan? Bagaimana jika pengiriman lama dan terlanjur basi? Mengingat beberapa jenis oleh oleh khas tergolong tidak awet. Misalnya saja seperti Pia dari Malang yang hanya tahan beberapa hari.
Tenang saja, ada beberapa tips yang bisa kamu ikuti jika ingin membeli oleh oleh khas daerah secara online, agar aman sampai tujuan. Berikut ini di antaranya:
Cari toko terpercaya
Saat ini ada cukup banyak toko oleh oleh online yang beredar di internet, baik melalui sosial media, ecommerce, dan sebagainya. Perhatikan kredibilitas toko yang kamu pilih. Pastikan bahwa toko tersebut memiliki kualitas kerja yang baik, dari segi pelayanan, mengatasi komplain, pengiriman, pengemasan, dan sebagainya.
Terutama jika kamu berencana membeli makanan yang tergolong tidak awet dan berasal dari kota yang cukup jauh.
Perhatikan S&K
“Budayakan membaca” menjadi hal yang sering terlewatkan oleh orang. Banyak toko oleh oleh online yang sebenarnya sudah memberikan deskripsi atau S&K (Syarat dan Ketentuan) lengkap mengenai suatu produk tapi sayangnya tidak dibaca oleh pembeli. Padahal ini sangat penting untuk mencegah adanya masalah ke depannya.
Dalam S&K ini biasanya ada keterangan mengenai pengemasan agar produk lebih aman selama pengiriman, expire makanan, jasa kurir yang disarankan, dan terkadang batasan wilayah yang bisaa dijangkau (umumnya untuk makanan tidak awet). Sebab, ada beberapa toko yang membebankan tanmbahan biaya untuk pengamanan paket. Jika kamu tidak membeli tambahan pengamanan ini dan makanan sampai dalam kondisi rusak, maka itu di luar tanggung jawab penjual.
Pilih kurir yang tepat
Pengiriman antar kota tentunya membutuhkan biaya yang tidak sedikit, dan kamu harus sudah siap saat berencana membeli oleh oleh secara online. Hindari memilih opsi pengiriman paling murah demi penghematan, padahal makanan yang dikirim bersifat tidak awet. Sebab ini akan meningkatkan risiko makanan rusak atau basi dalam perjalanan.
Seperti yang telah disebutkan pada poin kedua, perhatikan S&K terkait kurir untuk makanan yang akan kamu beli, terutama jika makanan cepat basi.
Dengan lebih berhati-hati dan membaca setiap detail yang diberikan oleh penjual, kamu bisa membeli oleh-oleh khas daerah favoritmu dengan aman. Jadi tidak perlu khawatir atau sedih tidak bisa menikmatinya karena kamu sedang libur wisata akibat pandemi. Selamat berbelanja!
0 Komentar